CARA KERJA SISTEM

Posted by Unknown on Monday, February 10, 2014 with No comments


VISION Surveillance Security Systems DVR berfungsi sebagai pengganti video konvensional seperti BETAMAX, VHS dan BETACAM, dimana fungsi tersebut digantikan oleh sistem Digital Video Recording  (DVR) dengan merekam gambar ke media Hard Disk Drive (HDD).

Karena berbasis online, maka segala fungsi dan fasilitas yang mampu dilakukan internet dan jaringan dapat dilakukan DVR ini. 

Misalnya:

v Monitoring dari jarak jauh dengan menggunakan fasilitas Local Area Network (LAN) dan internet. Juga menggunakan gadget yang Anda miliki: i-Phone, BlackBerry, Android, Windows Phone, I-Pad, notebook /laptop, dsb. Selama sistem internet terhubung, pengguna tidak perlu pergi ke tempat dimana Server DVR dipasang.
v Pengaturan kamera dan pengendalian melalui komputer; misalnya fungsi Pan (kamera bergerak ke kiri-kanan), Tilt (kamera bergerak ke atas dan ke bawah) serta Zoom (gerak mendekati objek).
v Server DVR berfungsi sebagai sistem alarm (dengan menambahkan speaker), pendeteksi gerakan (motion detect) dan langsung merekam (automatic recording) jika terjadi gerakan. Semua fungsi ini dapat diatur lagi sesuai kebutuhan Anda.
vServer juga dapat menelepon ke handphone Anda jika ada gerakan yang mencurigakan (pada model tertentu). 

v Masih ada puluhan fungsi dan fasilitas lain yang tidak mampu dilakukan DVR konvensional tapi mampu dilakukan oleh DRV System ini. 





Categories: ,